RATE CARD!Pasang banner disini, dapatkan diskon 50%!

7 Bahan Alami Ini Dapat Atasi Lengan Bergelambir

7 Bahan Alami Ini Dapat Atasi Lengan Bergelambir

Tangan bergelambir akibat lemak berlebih tentu saja menggangu penampilan. Selain itu juga tangan bergelambir juga dapat membuat seseorang kesulitan dalam memilih baju agar tidak terlihat memiliki lengan bergelambir. Beberapa orang juga banyak  melakukan berbagai macam perawatan seperti sedot lemak, diet ekstream, hingga mengkonsumsi pil pembakar lemak. Sebenarnya beberapa cara mengecilkan lengan tadi tidak disarankan oleh pakar kesehatan dan juga coach diet loh. Untuk itu kamu perlu tahu beberapa bahan alami ini dapat mengatasi lengan bergelambir tanpa harus mengeluarkan banyak uang.

Bahan-Bahan Alami Yang Dapat Atasi Lengan Bergelambir

  • Lemon

Air jeruk lemon dipercaya dapat mengatasi lemak yang membandel ditubuh. Sebenarnya tidak ada penelitian khusus yang mengatakan bahwa air lemon dapat menghancurkan lemak ditubuh, namun jika kamu rutin mengkonsumsi minuman ini dipagi hari metabolisme mu akan lancar sehingga pencernaanmu bekerja dengan lebih cepat. Metabolisme yang lancar dapat membakar lemak dengan cepat. Selain itu, air lemon juga mengandung vitamin C yang bagus untuk kulit anda dan kesehatan anda.

  • Teh Hijau

Sudah tidak asing lagi dengan diet teh hijau ini. Sama dengan minuman-minuman herbal lainnya, teh hijau dapat melancarkan sirkulasi darah, metabolisme, dan daya tahan tubuh. Jika kamu rajin mengkonsumsi ini pagi dan malam sebelum tidur, maka pencernaanmu akan lancar. Tidak hanya itu saja, teh hijau juga memiliki khasiat untuk mendetox racun yang ada didalam tubuh kamu.

  • Cabai

Buat kamu yang suka makan pedas, ini cabai cocok sekali sebagai teman diet anda. Cabai mengandung zat kimia aktif bernama capsaicin yang dapat membantu membakar lemak dan meningkatkan metabolisme tubuh. Tapi ingat, cabai yang dimaksud bukan berarti berbentuk sambal goreng yang mengandung kadar minyak atau lemak yang tinggi ya. Konsumsi cabai untuk makanan-makanan yang rendah kalori dan rendah kolestrol.

  • Jahe

Jahe selain untuk minum ramuan jamu, tanaman ini juga berfungsi sebagai penurun kadar lemak loh. Jahe membantu meningkatkan produksi asam laktat oleh otot yang mana asam tersebut menstimulasi pelepasan hormone dan memecahkan kadar lemak.  Jahe juga dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit.

  • Minyak Wijen

Sering melihat orang barat menggunakan minyak wijen kedalam makanannya? Atau mungkin untuk menggoreng makanan mereka? Jika iya, itu alasan mengapa mereka menggunakan minyak wijen sebagai alternatif minyak goreng. Karena didalam minyak wijen mengandung kandungan lignan dikenal sebagai sesamin merupakan antioksidan yang dapat membakar lemak.

  • Minyak Ikan

Kandungan asam omega-3 pada minyak ikan membantu meningkatkan otot tanpa lemak dan mengurangi jaringan lemak dalam tubuh. Minyak ikan juga dapat menjaga daya tahan tubuh kamu dari berbagai macam penyakit. Beberapa orang juga menganggap minyak ikan ampuh mengatasi lemak membandel.

  • Kedelai

Kedelai mengandung protein peptida yang membantu menjaga tingkat metabolisme untuk membakar lemak di dalam tubuh. Olahan kedelai lainnya seperti susu kedelai bisa membantu memperkuat tulang dan sendimu. Rutin konsumsi ini juga dapat meningkatkan kesehatan dan daya tahan tubuh.

Alternatif Lainnya Untuk Mengecilkan Lengan

  • Berolahraga

Rajin berolahraga tidak hanya mengecilkan lengan bergelambir saja, tetapi juga dapat meningkatkan kesehatan dan awet muda. Tubuh juga akan terus terbentuk bagus.

  • Menjaga pola makan hidup sehat

Mengurangi kalori dengan memperhatikan makanan olahan juga penting. Hindari makanan terlalu tinggi gula, lemak, dan gorengan.

pasang banner premium
Di tulis oleh: |
Kategori: Ada - ada aja! | No Comments

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Please komentar yang nyambung yaaa dengan topik postingan saya diatas!, jangan spam! Ayo buktikan kalau anda adalah manusia! * Time limit is exhausted. Please reload CAPTCHA.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.