RATE CARD!Pasang banner disini, dapatkan diskon 50%!

Tutorial Setting Email pada Mozilla Thunderbird

Tutorial Setting Email pada Mozilla Thunderbird

Postingan Artikel tutorial berikut ini saya haturkan untuk Sdr. Rudi yang melayangkan pertanyaan mengenai cara setting email Selfhost ( nama domain anda khusus anda sendiri, mis. Www.namadomainsaya.com ) untuk mozilla thunderbird, dan para pembaca sekalian yang sedang membutuhkan informasi ini.
Mozilla Thunderbird adalah sebuah software yang berfungsi sebagai email client untuk menarik email dari server ke komputer lokal kita tanpa perlu login terlebih dahulu kedalam Cpanel untuk membaca email, serupa dengan Microsoft Office Outlook, Outlook Express, dan software lainnya yang mempunyai fungsi dan kegunaan serupa.
Kompatibel dengan # Microsoft Windows, termasuk 98, 98SE, Me, NT 4.0, 2000, XP, Vista, dan Server 2003.

• Pertama, anda tentu saja harus menginstall software Thunderbird terlebih dahulu, jika belum punya silahkan download saja di halaman Mozilla.com/en-US/thunderbird/ lalu installah di komputer anda.

Buka Program Thunderbird

• Klik menu File – New – Account…
setting thunderbird

• Setelah muncul jendela New Account Setup, Pilihlah Opsi Email Account lalu klik Next
setting thunderbird

• Kemudian muncul jendela Identity, lalu isilah sesuai dengan email anda:
Your Name diisi : Nama Lengkap Anda
Email Address diisi : Alamat email anda
yang telah dibuat di Cpanel, lalu klik Next
setting thunderbird

• Setelah mucul jendela Server information, Pilih Opsi POP isilah informasi server anda, misalnya:
Incoming Server diisi : (contoh : mail.namadomainsaya.com)
Outgoing Server diisi : (contoh : mail.namadomainsaya.com),

– sementara Biarkanlah opsi Use Global Inbox (Store mail in local Folders) dalam keadaan tercentang saja, lalu klik tombol Next.

• Munculah jendela User names, lalu Incoming User Name diisi : alamat email anda (Contoh : email@namadomainsaya.com)

• Setelah muncul jendela Account Name, isilah box Account Name diisi : Bebas sesuai keinginan anda, namun saya sarankan isi saja dengan alamat email yang sedang di setup, lalu klik Next
setting email thunderbird

• Setelah muncul jendela Congratulations! Berarti anda telah berhasil mensetup sampai ke tahap akhir, nah selanjutnya klik tombol Finish.

Kalau tidak salah sudah 2 tahun lebih ini saya tetap setia menggunakan Thunderbird untuk menarik email, terutama sangat saya acungkan jempol untuk Gmail.

Penulis: Lilis Mayasari A.K.A Neng LieZMaya™ CMIIW yap.
Images: Potter.Web.ID, dan Linux.com.my

pasang banner premium
Di tulis oleh: | Tags:
Kategori: Email | 27 Comments
27 Comments

Leave a Reply to Admin Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Please komentar yang nyambung yaaa dengan topik postingan saya diatas!, jangan spam! Ayo buktikan kalau anda adalah manusia! * Time limit is exhausted. Please reload CAPTCHA.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.